DECEMBER 9, 2022
TERKINI

Kapolri Ajak Masyarakat Rayakan Idul Adha dengan Semangat Toleransi dan Persatuan

post-img
Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo menyerahkan secara simbolik hewan kurban Polri Presisi kepada panitia.

JT - Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk merayakan Hari Raya Kurban atau Idul Adha 1445 H/2024 dengan semangat toleransi dan persatuan. Dalam sambutannya di Jakarta, ia menekankan pentingnya menjaga kebhinekaan dengan memperingati hari suci ini.

Pada Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah, keluarga besar Polri melaksanakan Shalat Idul Adha di Lapangan Bhayangkara. Acara tersebut dihadiri oleh para pejabat utama Mabes Polri seperti Wakapolri Komjen Pol. Agus Andrianto, Kabareskrim Komjen Pol. Wahyu Widada, Kabaharkam Komjen Pol. Fadil Imran, dan KadivHumas Polri Irjen Pol. Sandi Nugroho, serta partisipasi dari masyarakat umum.

Baca juga : Legislator Desak Pemerintah Lakukan Kajian Penghapusan Jurusan SMA

Shalat Idul Adha kemudian ditutup dengan khutbah dari Wakil Rektor III Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta, Prof. Ali Munhanif. Setelah shalat, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyerahkan hewan kurban kepada ketua panitia kurban Mabes Polri.

Kepala Biro Perawatan Personel (Karo Watpres) SSDM Polri Brigjen Pol. Anwar, sebagai Panitia Kurban Polri, menyampaikan bahwa pelaksanaan Idul Adha di lingkungan Polri tahun ini turut dalam rangkaian HUT Ke-78 Bhayangkara dengan tema "Kurban Polri Presisi". Total keseluruhan hewan kurban Polri presisi mencapai 8.583 ekor, terdiri dari sapi sebanyak 5.209 ekor dan kambing 3.374 ekor.

Anwar mengucapkan terima kasih atas partisipasi semua pihak, termasuk sumbangan Kapolri yang menyumbangkan 470 ekor sapi kurban. Sebanyak 43 ekor sapi diserahkan ke panitia kurban Mabes Polri, sedangkan 427 ekor lainnya didistribusikan ke mako dan seluruh pesantren di Indonesia.

Baca juga : Pakar: Perpanjangan SIM dengan BPJS Perlu Dievaluasi Sebelum Diperluas

"Distribusi Kurban Polri Presisi berupa daging yang telah dipotong dibagikan kepada fakir miskin, yatim piatu, pesantren, masjid-masjid, asrama Polri, serta masyarakat umum," tutur Anwar.

Anwar menambahkan bahwa Kurban Polri Presisi ini diharapkan dapat memberikan manfaat langsung kepada masyarakat yang membutuhkan, mencerminkan nilai-nilai spiritual, sosial, dan kemanusiaan yang dijunjung tinggi oleh institusi Polri.


Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart