DECEMBER 9, 2022
WORLDNEWS

Banjir di Sichuan Tewaskan Empat Orang dan 23 Masih Hilang

post-img
Banjir bandang dan lumpur longsor melanda Kota Kangding di Provinsi Sichuan, China barat daya, demikian disampaikan otoritas setempat pada Minggu (4/8). ANTARA/Xinhua

JT - Empat orang tewas dan 23 lainnya masih dinyatakan hilang setelah banjir bandang dan longsor melanda Kota Kangding, Provinsi Sichuan, China barat daya.

Bencana terjadi pada Sabtu sekitar pukul 03.30 waktu setempat, merobohkan jembatan terowongan dan menghancurkan sejumlah rumah di Desa Ridi, seperti dilaporkan oleh Xinhua dan dikutip ANTARA, Minggu (4/8).

Baca juga : Hong Kong Sambut Kebijakan Permudah Perjalanan Penduduk Tetap Nonwarga Negara China

Sebanyak 16 orang dirawat di rumah sakit, dengan empat orang sudah dipulangkan dan 12 masih dirawat tanpa risiko yang mengancam jiwa. Runtuhnya jembatan menyebabkan empat kendaraan jatuh, satu orang berhasil diselamatkan, sedangkan 10 orang lainnya termasuk dalam daftar orang hilang.

Upaya penyelamatan melibatkan 291 petugas pemadam kebakaran, 100 pekerja pemulihan jalan, dan 55 anggota dari China Anneng Construction Group.

Desa Ridi, yang terletak di lembah pada ketinggian 1.300 meter di atas permukaan laut, telah dievakuasi dengan lebih dari 900 penduduk dipindahkan ke tempat aman.

Baca juga : Missouri Tetap pada Keputusan Hukuman Mati untuk Tahanan Muslim

Pejabat setempat melaporkan bahwa penduduk desa telah diinstruksikan untuk mengungsi 10 menit sebelum longsor terjadi, setelah kepala pengawas sungai mendeteksi perubahan warna air sungai akibat hujan lebat. * * *


Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart