JT - Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Timur mencanangkan pembagian 10.000 Bendera Merah Putih dalam rangka menyemarakkan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-79 Kemerdekaan RI.
Wali Kota Administrasi Jakarta Timur, M. Anwar, di Jakarta, Senin, mengatakan pencanangan pembagian 10.000 Bendera Merah Putih itu sebagai tindak lanjut dari Instruksi Sekretariat Daerah (Insetda) Provinsi DKI Jakarta kepada para camat.
Baca juga : Pemkot Jakarta Utara Bentuk Forum CSR untuk Sinergi Tanggung Jawab Sosial Lingkungan
"Pembagian bendera dalam rangka menyemarakkan peringatan HUT Ke-79 Kemerdekaan RI sebagai salah satu identitas, simbol, dan alat pemersatu masyarakat Indonesia," kata Anwar saat memimpin apel di Kantor Wali Kota Jakarta Timur.
Anwar mengingatkan masyarakat untuk menguatkan rasa cinta tanah air dan meningkatkan semangat nasionalisme, khususnya di wilayah Kota Jakarta Timur.
"Diharapkan dari rasa kesatuan dan persatuan ini mewujudkan Kota Jakarta Timur yang kondusif, aman, dan nyaman. Kokoh dalam Bhinneka Tunggal Ika menuju kemajuan Kota Jakarta sebagai kota global," tambah Anwar.
Baca juga : JeJAKi Jakarta Ajak Warga Cinta Sejarah Kota Tua untuk Sambut Jakarta 500 Tahun
Dalam kesempatan itu, Anwar meminta seluruh ASN agar meningkatkan inovasi dalam pelayanan publik.
"Orientasi layanan publik menjadi kunci keberhasilan kita dalam kepuasan masyarakat, terus tingkatkan dalam melayani masyarakat," ujarnya.