JT – Polres Metro Jakarta Pusat mengadakan bakti kesehatan lapangan bagi korban kebakaran di Kemayoran sebagai bentuk respons cepat kemanusiaan. Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan kesehatan para pengungsi tetap terjaga.
"Kami memberikan layanan kesehatan gratis, terutama untuk anak-anak, lansia, wanita, dan bayi yang menjadi prioritas utama di posko pengungsian," ujar Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol. Susatyo Condro, Rabu (22/1).
Baca juga : Jadwal Pelayanan SIM di DKI Jakarta Berubah Selama Libur Isra Mikraj dan Imlek
Layanan kesehatan dilaksanakan di posko pengungsian di Polres Metro Jakarta Pusat dan sejumlah tenda pengungsian yang didirikan.
Lebih dari 100 korban kebakaran tercatat menerima layanan kesehatan dari tim gabungan yang terdiri atas 29 petugas kesehatan Polres, Dinas Kesehatan, dan relawan.
Petugas melakukan pemeriksaan kesehatan umum, menangani korban sesak napas akibat asap, serta membagikan masker, vitamin, dan obat-obatan.
Baca juga : Kapal Tongkang Terdampar di Cilincing Akibat Angin Kencang
Selain itu, tim medis juga memberikan edukasi mengenai kebersihan dan pencegahan penyakit di lingkungan pengungsian.
"Kondisi lingkungan yang padat serta banyaknya anak-anak dan lansia membuat kami lebih waspada terhadap risiko penyakit menular," jelas Susatyo.