DECEMBER 9, 2022
JAKARTA

Pramono Anung Bersama Keluarga Siap Nyoblos di TPS Dekat Rumah

post-img
Calon gubernur nomor urut 3, Pramono Anung di Pondok Pesantren Nurul Amanah, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Senin (25/11/2024).

JT – Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut 3, Pramono Anung, akan menggunakan hak pilihnya pada Pilkada DKI Jakarta di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 046, Cipete Selatan, Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (27/11).

"Saya akan mencoblos di dekat rumah saya," kata Pramono saat dikonfirmasi di Jakarta, Selasa (26/11).

Baca juga : WNA Asal Suriah Ajukan Eksepsi Terkait Dakwaan Pemalsuan Dokumen Keimigrasian

Pramono menjelaskan bahwa lokasi TPS tersebut berada di depan Masjid Al-Ikhsan, tak jauh dari kediamannya. Ia akan mencoblos bersama keluarganya dan mengaku telah menjadi pemilih di kawasan itu selama 24 tahun.

Ketika ditanya mengenai potensi pelanggaran seperti "serangan fajar" menjelang hari pencoblosan, Pramono menjawab singkat, "Minggu tenang."

Aktivitas Selama Masa Tenang

Baca juga : Operasi Zebra Jaya 2024: 24 Pelanggar Lalu Lintas Ditindak di Jakarta Pusat

Selama masa tenang Pilkada, Pramono memilih untuk menghindari kegiatan kampanye dan hanya melakukan silaturahmi dengan sejumlah tokoh masyarakat. Ia menegaskan komitmennya untuk mematuhi peraturan Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI dan memastikan tidak ada pelanggaran yang dilakukan oleh timnya.

Pada Senin (25/11), Pramono bersama pasangannya, Rano Karno, mengadakan pengajian di kediamannya di Cipete Selatan. Pengajian tersebut dihadiri sejumlah ulama dan warga sekitar sebagai bentuk persiapan spiritual menjelang hari pencoblosan.


Related Post

JAKARTA

Pemprov DKI Pastikan Penerima KJP dan KJMU Tepat Sasaran

JAKARTA

Angka Kasus DBD di Jaksel Turun Signifikan di Bulan April

JAKARTA

Warga Jaksel Ikuti Bazar Kebutuhan Pokok Gratis

JAKARTA

Tiga Kecamatan Terkena 700 Kasus DBD Selama 2024

JAKARTA

BI DKI Ingatkan Masyarakat Berhati-hati Gunakan QRIS

JAKARTA

Tingkat Kecelakaan Transjakarta Menurun di Tahun 2023

Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart