DECEMBER 9, 2022
MEGAPOLITAN

Warga Kabupaten Bekasi Bisa Titipkan Kendaraan Bermotor di Kantor Polisi

post-img
Kapolres bersama Dandim dan Penjabat Bupati Bekasi usai Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat Ketupat Jaya 2024 di Lapangan Plasa Pemkab Bekasi, Rabu.

JT - Kepala Kepolisian Resor Metropolitan Bekasi Komisaris Besar Twedi Aditya Bennyahdi menyatakan pemudik asal Kabupaten Bekasi, Jawa Barat bisa menitipkan kendaraan bermotor di kantor polisi maupun koramil tanpa dikenakan biaya.

Dia menyatakan kebijakan ini berdasarkan hasil rapat koordinasi lintas sektoral di tingkat Polda Metro Jaya dan Kodam Jaya yang menginstruksikan bahwa kantor Polres dan Kodim serta seluruh Polsek juga Koramil untuk menjadi lokasi penitipan kendaraan bermotor.

Baca juga : DPRD Kota Tangerang Harap Pj Walikota Jalankan Program Pembangunan

"Bapak Panglima Kodam Jaya dan Kapolda memerintahkan seluruh jajaran baik di polres, polsek, kodim, dan koramil jadi lokasi penitipan kendaraan bermotor," katanya di Cikarang, Rabu.

Twedi mengatakan warga bisa menitipkan kendaraan dengan syarat membawa surat-surat sah kepemilikan seperti STNK maupun BPKB. Layanan penitipan motor ini gratis tidak dipungut biaya.

Persyaratan itu bertujuan untuk lebih memudahkan dalam pendataan serta menghindari permasalahan ketika pengambilan kendaraan kembali.

Baca juga : Satu Korban Luka Ringan dalam Kebakaran Truk Boks di Tol Tangerang-Merak

"Tentunya warga yang bisa menitipkan kendaraan itu yang sah kepemilikannya. Motor dan surat-surat harus ditunjukkan saat menitipkan kendaraan. Sehingga tidak ada permasalahan ketika mengambil kembali kendaraannya," ucapnya.

Twedi mengaku telah memerintahkan agar setiap lokasi penitipan kendaraan ini dibuat tempat yang nyaman dan selalu dalam pengawasan.


Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart