DECEMBER 9, 2022
PEMILU

Timnas AMIN Optimis Anies-Imin Menang di Beberapa Wilayah Jawa dan Sumatra

post-img
Kapten Tim Nasional (Timnas) Pemenangan Anies-Muhaimin (AMIN) meyakini Muhammad Syaugi

JAKARTATERKINI.ID - Kapten Tim Nasional (Timnas) Pemenangan Anies-Muhaimin (AMIN) meyakini Muhammad Syaugi mengaku optimis pasangan calon presiden-wakil presiden nomor urut 1 bisa meraih banyak suara di beberapa wilayah di Pulau Sumatera dan Jawa.

Dia mencontohkan wilayah di Sumatera seperti Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Selatan, dan di Pulau Jawa seperti Jawa Timur, Jawa Barat, serta DKI Jakarta.

Baca juga : Wisma Atlet Kemayoran Diajukan Sebagai Tempat Rekapitulasi dan Logistik Pemilu 2024

"Sumatera sudah tidak diragukan lagi. Pak Anies kalau ke Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Selatan, sebagian Kalimantan, dan Sulawesi. Jadi banyak daerah (yang suaranya) bisa direbut," kata Syaugi. 

Dia menjelaskan, untuk di Pulau Jawa, Provinsi DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Jawa Timur menjadi sumber utama untuk meraup suara sebanyak mungkin.

"Menurut saya DKI Jakarta sudah jelas, Jawa Barat dengan basis Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang kuat, dan Jawa Timur dengan kekuatan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang juga kuat," kata mantan Kabasarnas itu.

Baca juga : Enam Parpol Non-Parlemen Sepakat Dukung Paslon Bupati Bekasi yang Berkomitmen Majukan Daerah

Dia menjelaskan bahwa keyakinan itu berdasarkan antusiasme kegiatan kampanye yang dilakukan selama lebih dari dua bulan terakhir di wilayah-wilayah tersebut.

Acara "Desak Anies" dan "Slepet Imin" kata Syaugi, selalu dihadiri ribuan pendukung dengan berbagai latar belakang ekonomi dan pekerjaan, serta variasi umur dari yang tua hingga muda.


Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart