JT – Pemain sepak bola Dean Ruben James, yang membela Go Ahead Eagles di Eredivisie Belanda, siap menjadi amunisi baru bagi lini pertahanan Timnas Indonesia dalam perjuangan menuju Piala Dunia 2026.
Dalam daftar sementara pemain yang dipanggil oleh pelatih Patrick Kluivert, yang dirilis oleh Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) pada Senin, Dean termasuk salah satu pemain yang sedang menunggu proses naturalisasi.
Baca juga : Panjat Tebing Indonesia Berambisi Raih Dua Medali Emas di Olimpiade Paris 2024
Bek sayap berusia 24 tahun itu dijadwalkan mengambil sumpah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) bersama Emil Audero Mulyadi (Palermo, Serie B Italia) dan Joey Pelupessy (Lommel SK, Divisi B Belgia).
Dean tampil impresif bersama Go Ahead Eagles sejak bergabung pada Juli 2023. Ia telah mencatatkan 20 penampilan di Eredivisie serta empat pertandingan di Piala KNVB. Terbaru, ia mencetak satu gol dalam kemenangan 3-2 atas NEC Nijmegen, tim yang dibela pemain Timnas Indonesia lainnya, Calvin Verdonk.
Pemain kelahiran Belanda ini mengawali karier sepak bolanya di akademi Ajax Amsterdam (2008-2014) sebelum pindah ke akademi FC Volendam. Pada musim 2021-2022, ia membantu Volendam promosi ke Eredivisie setelah finis sebagai runner-up di Divisi 2 Liga Belanda.
Baca juga : Mkhitaryan: Inter Bertekad Pertahankan Gelar Juara Serie A
Setelah sempat tampil tujuh kali di Eredivisie bersama Volendam, Dean memilih pindah ke Go Ahead Eagles pada awal musim 2023-2024. Performa apiknya membuatnya menembus tim utama musim ini, mencatatkan dua gol dan dua assist.
Dean juga menjadi andalan Go Ahead Eagles di Piala KNVB, membawa timnya mencapai final Piala KNVB 2024-2025 setelah mengalahkan PSV Eindhoven 2-1 di semifinal.