DECEMBER 9, 2022
KOMUNITAS

1.200 Siswa Bersihkan Pantai di Bengkayang pada Hari Peduli Sampah Nasional

post-img
Dinas pendidikan bersama siswa-siswi dan guru se Korwil 6 Sungai Raya Kepulauan, Sungai Raya dan Capkala melakukan aksi Bersih-bersih Pantai (Bersantai) di hari Peduli Sampah Nasional, di pantai Umang-Umang, Bengkayang, Jumat (21/2). (ANTARA/Narwati)

JT – Sebanyak 1.200 siswa dan guru dari berbagai sekolah di Bengkayang melakukan aksi Bersih-bersih Pantai (Bersantai)  dalam rangka memperingati Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) 2025. Kegiatan ini berlangsung di Pantai Umang-Umang, Kabupaten Bengkayang, Jumat (21/2).  

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Bengkayang, Heru Pujiono, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan wujud sinergi dan komitmen bersama untuk mewujudkan Bengkayang yang bersih.  

Baca juga : Konservasi Indonesia Edukasi Bahaya Sampah Plastik dalam Peringatan Hari Bumi

"Menjaga kebersihan lingkungan adalah tanggung jawab moral. Ini langkah edukatif untuk menanamkan budaya hidup sehat, peduli lingkungan, dan jiwa gotong royong bagi generasi muda," ujarnya.  

Heru menekankan bahwa aksi ini bukan hanya untuk menjaga keindahan pantai, tetapi juga sebagai bentuk kepedulian terhadap sumber mata pencaharian masyarakat pesisir.

Laut yang bersih mendukung ekosistem perikanan dan pariwisata yang berkelanjutan.  

Baca juga : Komunitas Penyelam Gorontalo Tanam Terumbu Karang Demi Kelestarian Wisata Hiu Paus

Ia juga mengajak seluruh elemen masyarakat, termasuk tokoh adat, pelaku usaha, komunitas pemuda, dan relawan, untuk berpartisipasi dalam gerakan hijau berkelanjutan.

Pemerintah daerah, kata dia, akan memperkuat regulasi, menyediakan infrastruktur pengelolaan sampah, dan mendorong inovasi berbasis kearifan lokal.  


Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart