DECEMBER 9, 2022
OTOMOTIF

IPOMI: Pembangunan Infrastruktur Dorong Peningkatan Penggunaan Bus

post-img
Bus Double Decker “Imperial Suites” DAMRI resmi beroperasi perdana pada Februari 2024 lalu. Bus ini melayani pelanggan pada rute Jakarta – Surabaya – Malang PP

JT - Ketua Ikatan Pengusaha Otobus Muda Indonesia (IPOMI), Kurnia Lestari Adnan merespon positif kinerja pemerintahan Joko Widodo selama 10 tahun ini yang giat dalam membangun infrastruktur jalan di Indonesia sehingga meningkatkan penggunaan bus sebagai teman perjalanan.

“Kalau bicara infrastruktur kita harus akui, 5 sampai dengan 10 tahun belakangan ini kan, pertumbuhan infrastruktur semakin terkoneksi di berbagai daerah dan semakin masif serta juga terkoneksi,” kata Kurnia Lestari Adnan.

Baca juga : All New Ertiga Hybrid Cruise: Solusi Keluarga Pintar

Dengan semakin masifnya pembangunan infrastruktur jalan yang memadai di berbagai kota, keberalihan dalam memilih perjalanan ke luar kota menggunakan bus kian terasa sejak pembangunan tersebut digencarkan.

Hal tersebut dikarenakan, para konsumen mendapatkan waktu sampai yang kian semakin cepat dan para pengemudi juga semakin nyaman berkat kondisi jalan yang semakin mumpuni.

Ia menerangkan bahwa kini perjalanan dari Jakarta menuju Jawa Tengah, yang dahulu bisa menempuh waktu hingga lebih dari 15 jam, kini hanya membutuhkan waktu kurang dari 10 jam saja.

Baca juga : Menperin: Regulasi Insentif Motor Listrik Segera Rampung

Sehingga, keberalihan para penumpang kereta api dan juga pesawat banyak yang mempercayakan perjalanan mereka dengan menggunakan armada bus yang tersedia saat ini.

“Kami berevolusi karena infrastruktur yang baik. Dulu, kami harus melalui kondisi jalan yang tidak stabil, macet dan juga pasar-pasar. Sehingga, perjalanan semakin lama,” ujar dia.


Tentang Kami

Jakartaterkini.id merupakan transformasi dari Media sosial Instagram Jakarta terkini, yang lahir sejak tahun 2017 silam. Melalui media online kami ingin lebih berkomitmen dalam menghadirkan beragam informasi yang lebih luas, komprehensif dan faktual.

Kami berfokus menjadi media lokal Jakarta yang terkini, sesuai dengan tag line kami, Informasi terkini di Jakarta. Dibawah naungan JTN Media kami terus beradaptasi dalam segala aspek sesuai dengan perkembangan sosial terkini. Selain itu kami juga terus melakukan inovasi terhadap perkembangan teknologi agar dapat memenuhi keinginan khalayak dalam mengakses informasi.

Kami adalah media yang Independent dengan mengedepankan kaidah jurnalistik, disajikan secara berimbang tanpa intervensi.

Bicara Jakarta..?! Jakarta terkini, Informasi terkini di Jakarta, Powered by JTN Media. 

 
Cart